Leuwisadeng – 09 Juni 2025 Dalam rangka memperingati Hari Raya Iduladha 1446 H, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Bogor melaksanakan kegiatan praktik penyembelihan hewan qurban pada Senin, 09 Juni 2025. Kegiatan ini merupakan bagian dari program tahunan madrasah yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keagamaan, kepedulian sosial, serta pembelajaran praktik fiqih kepada para siswa.
Acara dimulai sejak pukul 07.00 WIB. Tahun ini, MAN 2 Bogor
berhasil menghimpun 1 ekor sapi dan 2 ekor kambing. Seluruh proses
penyembelihan dilakukan sesuai syariat Islam dan melibatkan siswa yang telah
mendapatkan pembekalan teori sebelumnya.
Kepala MAN 2 Bogor, Safwan Maulana, M.Pd., menyampaikan
bahwa kegiatan ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga sarana pendidikan
karakter. ``Melalui praktik ini, siswa belajar arti pengorbanan, gotong
royong, dan empati kepada sesama,`` ujar beliau.
Daging qurban selanjutnya dibagikan kepada masyarakat
sekitar madrasah, siswa yang membutuhkan, serta tenaga pendidik dan kependidikan.
Para siswa juga turut serta dalam proses pengemasan dan pendistribusian,
sebagai bentuk pembelajaran tanggung jawab sosial.
Dengan pelaksanaan kegiatan ini, MAN 2 Bogor berharap mampu
terus mencetak generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga
memiliki kepekaan sosial dan religius yang tinggi.
Tulis Komentar